Sabtu, 06 Maret 2010

[SOLVED] Setiap booting ubuntu karmic sound selalu mute

ada problem kecil di ubuntu karmic dimana setiap diidupin baru / diboot, sound selalu mute sehingga kita harus selalu menjadikan soundnya kembali 100%.
Masalah ini teratasi ketika mereka selalu meng-update ubuntunya. Tetapi sebenarnya masalah ini dapat teratasi dengan hanya melakukan sedikit perubahan.

caranya :

- buka terminal


- edit /etc/init.d/alsa-utils dengan perintah

sudo gedit /etc/init.d/alsa-utils

masukkan password kemudian akan muncul gedit


- cari baris yang berisi perintah :

mute_and_zero_levels "$TARGET_CARD" || EXITSTATUS=1

dengan cara pada Gedit pilih Search > Find. copy pastekan baris perintah diatas


- setelah ketemu tambahkan tanda "#" tanpa tanda koma sehingga perintah menjadi

#mute_and_zero_levels "$TARGET_CARD" || EXITSTATUS=1



- kemudian save lalu reboot ulang ubuntunya ...

Akhirnya setiap diidupin ubuntunya gak bisu lagi .....



sumber : http://www.it-boxes.com/tips-and-tricks-box/other-tips-and-tricks/14-muted-sound-pada-karmicjaunty

Tidak ada komentar:

Posting Komentar